Anda Merasa Tubuh Selalu Lelah ? Ini Lah Penyebabnya
Lensaremaja.com – Suka merasa lelah dan mengantuk ketika baru menjalankan aktivitas setengah hari ? Bisa jadi ini di karenakan beberapa faktor kebiasaan yang disadari atau tidak sudah anda lakukan.
Faktor-faktor tersebut diantaranya, kuran tidur dan ketergantungan kopi, seperti yang dilansir dari laman Buzzfeed. Penjelasan lebih lengkap mengenai faktor-faktor lainnya sebagai berikut.
1. Menatap layar sebelum tidur
Melakukan aktivitas menatap layar sebelum tidur, misalnya menonton tv atau melihat handphone saat menjelang tidur. Menurut Philips aktivitas tersebut dalat mengganggu proses lepasnya hormon melationin, ini merupakan hormon pembantu agar anda tertidur.
Terganggunya pelepasan hormon melatonin ini di karenakan cahaya biru dari alat elektronik yang ada disekitar kita.
Sering terjaga saat tidur juga dapat menyebabkan tubuh merasa kelelahan. Entah itu karena ingin buang air kecil, mengecek email atau sesuatu lainnya, sehingga tidak bisa tidur lagi.
2. Di akhir pekan terlalu banyak tidur
Terlalu banyak tidur di akhir pekan juga merupakan faktor yang membuat tubuh menjadi lelah, hal ini dapat merubah jam tidur seperti yang di ungkapkan Holly Phillips, MD dalam buku yangnya “The Exhaustion Breakthrough”. Usahakan agar mengatur jadwal tidur agar riteme tidur pada tubuh jadi teratur.
3. Ketergantungan Kopi
Phillips juga menerangkan, Ketika meminum kopi terlalu banyak bisa membuat energi menjadi menurun. Ini sebabnya kenapa jangan membuat tubuh menjadi ketergantungan dengan kopi, karena jika tidak minum kopi tubuh akan merasa lelah.
“Minumlah kopi yang jumlah kafeinnya tidak terlalu banyak” tambah Philips
4. Kurang tidur
Jika merasa belum memenuhi kebutuhan jam tidur orang dewasa yang berkisar 7-9 jam setiap malam, maka aturlah riteme jam tidur malam anda. Akan tetapi dengan sudah tercukupinya jam tidur anda, ini belum tentu membuat tubuh bebeas dari rasa lelah. Seperti yang di kemukaan kepala National Sleep Foundation, Charles Czeisler, Ph.D, MD tidak hanya tentang durasi dan kualitas tidur yang baik.
5. Tubuh kekurangan cairan
Aturlah kebutuhan cairan pada tubuh, karena tubuh yang kekurangan air bisa membuat rasa lelah mendera. Dan bersegeralah minum air putih, serta pastikan setiap setengah jam meminum segelah air putih.
6. Tidak berolahraga
jarang atau tidak pernah sama sekali melakukan olahraga dapat menyebabkan datangnya rasa lelah. Ini karena tubuh memerlukan keseimbangan baik dalam beristirahat dan berolahraga.
7. Kekurangan minum vitamin
Usahakan jangan sampai tubuh kekurangan Zat Besi, Vitamin D, Vitamin B12, Kalsium. Karena apabila tubuh kekurangan yang vitamin yang terlah disebutkan, bisa juga menjadi faktor timbulnya rasa lelah pada tubuh.