Tampilkan Jinyoung GOT7, Legend Of The Blue Sea Episode 3 Justru Alami Penurunan Rating !

0
369
Share on Facebook
Tweet on Twitter
legend-of-the-blue-sea
Copyright©mediaiyaa

Legend of The Blue Sea Tampilkan Jinyoung GOT7, Rating Episode 3 Alami Penurunan !

Lensaremaja.com – Drama SBS yang satu ini sangat digemari, bahkan pada episode perdananya Legend of The Blue Sea sukses menduduki peringkat rating pertama. Drama asal Korea ini kembali menyapa penggemar setianya pada Rabu, 23 November lalu.

Drama yang dibintangi oleh Lee Min Ho dan Jun Ji Hyun ini memang telah berhasil menarik perhatian penggila drama Korea. Terbukti dari penayangan pertama dan keduanya yang berhasil merih rating dua digit yang biasanya baru didapatkan oleh drama lain pada pertengahan episodenya.

Namun keberhasilan Legend of The Blue Sea di episode pertama dan kedua yang mampu meraih rating hingga angka 16 persen tak mampu mereka pertahankan di episodenya yang ketiga. Meski pada episode ketiga mereka menampilkan Jinyoung GOT7 sebagai pemain baru.

Penampilan Jinyoung GOT7 memang tengah dinanti-nanti oleh para penggemar, namun tampilnya Jinyoung dalam episode ketiga Legend of The Blue Sea justru menurunkan angka rating yang mereka peroleh. Kali ini drama tersebut hanya memperoleh angka 15,7%, pada episode sebelumnya mereka mampu mendapat angka 16,1%.

Tampilkan Jinyoung GOT7, Legend Of The Blue Sea Episode 3 Justru Alami Penurunan Rating !
Copyright©SBS

Meski mengalami penurunan pada angka rating yang mereka peroleh, Legend of The Blue Sea masih mampu berdiri di posisi puncak. Pesaing drama slot Rabu-Kamis lainnya masih belum mampu mengalahkan pesona drama yang menggaet Jun Ji Hyun ini.

Pada posisis kedua ditempati oleh drama keluarga Oh My Geumbi milik KBS, drama tersebut memperoleh rating 5,7 persen untuk episode ketiganya. Rating pada episode kali ini mengalami penurunan, sebelumnya mereka memperoleh angka hingga 6,5 persen.

Sementara di posisi ketiga masih tetap ditempati oleh Weightlifting Fairy Kim Bok Ju milik MBC yang diperankan oleh Nam Jo Hyuk dan Lee Seung Kyung. Drama ini memperoleh rating 4,4 persen meski sudah mengalami kenaikan rating pada episode sebelumnya.

Ketiga drama ini akan terus melanjutkan persaingan rating pada Kamis, 24 November 2016 malam nanti. Akankah posisi rating ketiga drama ini akan berubah ? Dan berapa angka yang akan mereka peroleh pada episode selanjutnya? Kita tunggu saja kabar selanjutnya.

Baca Juga Black Pink Serta Artis YG Entertainment Lain Tidak Akan Hadir di MAMA 2016, Ini Alasannya!

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY