Begini Suasana Pemakaman ‘Stefan William’ di Anak Jalanan!
Lensaremaja.com – Beberapa waktu lalu Stefan William telah memutuskan untuk mengundurkan diri dari Ana Jalanan, sehingga dalam sinetron tersebut tak akan ada lagi karakter Boy. Sebelum terjadi perubahan skenario, Boy diceritakan akan terbang ke luar negeri namun akhirnya mereka memutuskan untuk merubah.
Keluarnya Stefan William dari Anak Jalanan membuat tim produksi haru mematikan karakter Boy, salah satu sumber membocorkan bahwa Boy akan mengalami kecelakaan. Kecelakaan itu terjadi karena memikirkan masa lalunya dengan Reva ketika sedang mengendarai motornya.
Pada saat itu sedang hujan deras sehingga menyebabkan jalanan rusak dan membuat motor yang dikendarai oleh Stefan William oleng sampai akhirnya menabrak sebuah mobil. ‘Motornya oleng karena licin akibat hujan lalu menghantam lubang. Akhirnya ia menabrak sebuah mobil,’ ujar sumber tersebut.
Dan saat ini para pemain Anak Jalanan tengah menjalani syuting adegan pemakaman Stefan William, dalam akun Instagramnya mereka menunggah foto jenazah Boy. Dari foto tersebut terlihat mama cantik menangis anaknya karena anak semata wayangnya meninggal dunia dan ibu tiri Raya mencoba untuk membuatnya tegar.
Tak hanya foto jenazah Boy yang masih berada di rumah duka, tetapi akun Instagram Anak Jalanan juga mengunggah sebuah video yang menampilkan suasana pemakan pemeran utama sinetron tersebut. Terlihat semua mengenakan pakaian putih dan tampak mengelilingi makam Boy.
Suasana haru menyelimuti pemakaman tersebut, bahkan video itu hingga membuat pemirsa setia Anak Jalanan ikut merasa sedih. Sebenarnya pihak Anak Jalanan sendiri masih memberi teka-teki dengan menuliskan caption ‘Siapa yg meninggal ?,’ tetapi netizen sudah menebak pasti yang meninggal Boy.
Tak sedikit yang merasa sedih karena karakter Boy harus dimatikan, mereka pun merasa berduka atas kepergian Boy. Seperti komentar salah satu netizen yang menuliskan ‘Sedih, kya beneran gw ditinggal sm boy,’ dan masih banyak lagi komentar sedih lainnya yang menghiasi postingan tersebut.
Namun masih ada saja yang menghujat sinetron Anak Jalanan karena mematikan pemain utamanya, mereka bahkan menganggap sinetron tersebut tak bermutu lagi. Namun ini sudah menjadi keputusan yang harus dihargai oleh semua orang.