Rahasia Sukses ‘Dunia Terbalik’, Kisah yang Realistis Pikat Hati Penonton!
Lensaremaja.com – Dunia Terbalik saat ini menjadi sinetron yang cukup digemari oleh sebagian besar masyarakat Indonesia sejak tayang pada 5 Januari 2017 lalu. Meski baru tayang beberapa episode, sinetron besutan MNC Pictures ini telah mampu menempati posisi rating teratas.
Selain menempati posisi pertama rating acara televisi, sinetron Dunia Terbalik juga memiliki tempat khusus di hati masyarakat. Sinetron yang dibintangi oleh Sutan Simatupang ini pun berbeda dengan sinetron pada umumnya yang selalu mengangkat tentang kisah cinta.
Tak banyak menggunakan pemain muda, Dunia Terbalik justru menggaet beberapa artis kawakan seperti Indra Birowo, Mieke Amalia, dan masih banyak lainnya. Ceritanya pun dibuat sesuai dengan realistis yang terjadi di kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia.
Menurut Direktur Program dan Produksi RCTI, Dini Putri masyarakat Indonesia lebih menyukai hal-hal yang realistis sehingga apa yang disajikan Dunia Terbalik mampu diterima masyarakat dengan baik. Sepertinya masyarakat Indonesia juga mulai jenuh dengan kisah cinta yang dihadirkan oleh beberapa sinetron.
Menjadi salah satu sinetron favorit tentunya membawa kebanggaan tersendiri bagi para pemain Dunia Terbalik, apalagi mereka mampu mengalahkan sinetron Anugerah Cinta yang sering menempati urutan teratas. Meski demikian, para pemain mengaku tak menduga jika sinetron yang mereka bintangi akan sesukses ini.
Sinetron ini sendiri mengisahkan tentang kehidupan yang terjadi di sebagian besar masyarakat Indonesia, dan kejadian ini terkadang dianggap sebagai fenomena. Dimana sebagian besar wanita Indonesia bekerja ke luar negeri sebagai TKW untuk memperbaiki kehidupan ekonomi mereka.
Ketika wanita menjadi pekerja keras, sang prialah yang menggantikan peran seorang wanita di dalam rumah mereka. Sinetron ini juga dibuat senatural mungkin sehingga tak memberi efek drama berlebih di dalamnya, dan hal ini menjadi daya tarik tersendiri di hati pemirsa layar kaca.
Kini masyarakat Indonesia mulai pintar dalam memilih sinetron, sebelumnya RCTI telah sukses membuat gebrakan baru dengan menghadirkan sinetron Tukang Ojek Pengkolan. Meski tak menghadirkan banyak artis terkenal, tetapi sinetron tersebut juga cukup dicintai oleh sebagian besar penikmat layar kaca.
Baca Juga Kelewat Jahat, Kirana Larasati Sukses Bikin Fans ‘Cinta dan Kesetiaan’ Terbakar Amarah?