SCTV Diserbu Sinetron Baru dan Artis SinemArt, Mermaid In Love 2 Dunia Bakal Segera Tamat?
lensaremaja.com bintang-Rahasia tentang sinetron yang berjudul Mermaid In Love 2 Dunia kini telah mulai terbongkar satu persatu. Kali ini sinetron tersebut dikabarkan akan segera tamat. Benarkah ? sinetron yang telah ditayangkan di SCTV ini telah mulai mnegungkapkan mermaid satu pe satu. Seusai identitas Mytha yang telah diperankan oleh Syifa Hadju ini terkuak bahwa dia sebenarnya adalah mermair, kali ini adalah giliran Amanda Manopo “Ariel”.
Ariel adalah sosok pemeran utama dalam sinetron yang berjudul Mermaid In Love 2 Dunia. Dia telah tertangkap oleh earga saat hendak berenang di Laut. Sesi ini telah tayang pada episode hari Kamis tanggal 26 Januari 2017. Cuplikan pada episode saat itu juga telah diunggah oleh @mkf_official di Instagram.
Telah diketahui bahwa akun atas nama tersebut adalah akun resmi milik PT. Mega Kreasi Films yang telah menaungi sinetron yang berjudul Mermaid In Love 2 Dunia. Dalam cuplikan yang diunggah terlihat bahwa Ariel terjebak oleh jaring milik nelayan dan dia juga berusaha meloloskan diri. Semua warga heboh karena mengetahui berita bahwa ada mermaid yang tertangkap.
Mereka semua bergegas dan juga bersama-sama pergi ke tepi pantai dan ingin melihat mermaid yang telah tertangkap. Disisi lain, Angga Aldi Yunanda yang memerankan tokoh Erik tidak dengaja bahwa dia mendengar Bastian Bintang yang memerankan tokoh Benji menyebuh bahwa Ariel adalah seorang mermaid.
Erik sangat kaget mendengarnya, dan dia akhirnya terus mendesak Benji supaya mengungkap kebenaran jika Ariel adalah seorang Mermaid. Dia benar-benar tak mneyangka jika Ariel adalah mermaid karena dia sudah dijodohkan dengan Ariel.
Setelah mengetahui bahwa para Mermaid mulai terungkap, para netizen beranggapan bahwa sinetron yang berjudul Mermaid In Love 2 Dunia akan segera berakhir atau tamat. Lewat kolom komentar pada Postingan Instagram itu para fans ataupun penonton setia dari sinetron tersebut meminta agar sinetron kesayangan mereka tidak segeradi akhiri, atau tidak segera di tamatkan.