Begini Jawaban Bos NET TV Soal Kabar Bergabungnya Najwa Shihab!
Lensaremaja.com Bintang – Najwa Shihab telah mengakhiri karirnya di Metro TV usai selama 17 tahun masa bekerja. Dengan berhentinya Najwa, progam acara Mata Najwa yang telah dipandunya tersebut tentu akan berhenti tayang pada akhir bulan Agustus nanti.
Baca Juga Terungkap, Ini Alasan Najwa Shihab Hengkang dari Metro Tv!
Dibalik berhentinya Najwa dari Metro TV telah terdengar kabar bahwa putri dari Quraish Shihab tersebut akan pindah ke NET TV. Akan tetapi, pihak dari NET TV sendiri masih belum bisa memberikan konfirmasi lantaran belum ada tanggapan dari Wishnutama yang tak lain adalah direktur utama NET TV.
“belum ada jawaban, aku udah tanya ke mas Tama, belum” kata Aditya, yang tak lain adalah public relation NET TV saat dihubungi pada hari Rabu, 9 Agustus 2017.
Najwa sendiri juga telah dikabarkan memulai program baru di NET TV yang rencananya akan menggntikan program acara Mata Najwa. Akan tetapi kembali lagi, pihak dari NET TV belum bisa memberikan konfirmasi terkait kabar program khusus Najwa Shihab tersebut. Aditya mengatakan jika dirinya belum bisa konfirmasi apapun lantaran memang belum ada kabar.
Lebih lanjut lagi, Aditya mengatakan bahwa pihaknya akan segera memberikan informasi terkait kabar pindahnya Najwa dari Metro TV ke NET TV. Jika diperlukan, Wishnutama juga akan secara langsung memberikan penjelasan tentang isu itu.
Baca Ini Najwa Shihab Tuan Rumah ‘Mata Najwa’ Umumkan Resign, Begini Tanggapan Metro TV
Keputusan yang telah diambil oleh Najwa dengan berhenti berkarier di Metro TV memang mengejutkan banyak pihak. Di balik keputusan yang telah dia ambil tersebut, terdengar isu jika Najwa memiliki masalah internal dengan pihak Metro TV.
Eva, yang tak lain adalah sekretaris Najwa Shihab pun membantah adanya isu tersebut. kabarnya, Najwa merasa sakit hati dengan pihak Metro TV. Hal ini dikarenakan, dia gagal mendapatkan jabatan yang seharusnya diberikan padanya.
Akan tetapi, Eva kembali mambantah. Menurutnya, keluarnya Najwa dari Metro TV murni keputusan pribadi Najwa. Tak ada masalah yang terjadi antara Najwa dan Metro TV. Najwa pun mengumumkan pengunduran dirinya pada hari Selasa sore, 8 Agustus 2017 melalui sosial medianya.