Penuh Kejutan, Episode Perdana Saur Sepuh The Series Banyak Sajikan Adegan Istimewa!
Lensaremaja.com – Setelah sekian lama membuat banyak penonton penasaran, akhirna sinetron Saur Sepuh The Series tayang juga kemarin Senin 14 Agustus pukul 19.00 WIB di SCTV. Tentu saja, penayangan perdana kali ini tak membuat pihak produksi lupa memberikan kejutan di beberapa alur ceritanya.
Baca ini : Putri Titipan Tuhan Tamat, Indah Indriana Siap Berlaga di Saur Sepuh The Series!
Tayang selama 2,5 jam, para penontonpun diberikan berbagai suguhan spesial salah satunya adalah gambar efek CGI (Computer Generated Imagery). Dimana efek ini merupakan salah satu andalan dalam sinetron kolosal tersebut.
Dari awal saat rumor berkembang, sinetron Saur Sepuh memang kerap disebut-sebut sebagai sinetron yang spesial. Dibandingkan dengan sinetron biasa, sinetron yang mendapuk Samuel Zylgwyn sebagai pemain utama ini lebaih menyajikan berbagai hal istimewa.
Sinetron Saur Sepuh The Series sendiri mengisahkan tentang prabu kerajaan Madangkara yang bernama Brama Kumbara. Ia memimpin para pasukan Dewangga untuk berperang melawan kerajaan Kuntala.
Pasukan Dewangga sendiri merupakan persatuan dari 6 kerajaan dibawah jajahan Kuntala. Selama menjalani perang melawan kerajaan Kuntala, prabu Brama Kumbara dibantu oleh orang-orang kepercayaannya dan sang adik, Mantili.
Baca ini :Tayang Perdana, Ini Harapan Penonton untuk Saur Sepuh The Series!
Mengangkat kisah kerajaan disela-sela maraknya sinetron remaja membuat pihak produksi tak ingin melewatkan kesempatan ini. Dengan mengekor kesuksesan sandiwara radio era tahun 1980-an, sinetron ini berusaha untuk memberikan visual cerita dnegan berbagai kejutan.
Dimana cerita yang ditulis Niki Kosasih dihadirkan dengan benar-benar mendekati gambaran sebuah cerita legenda kerajaan Tanah Jawa. Feri Gumoa selaku sang penulis skenario juga terlihat mengenalkan setiap karakter dalam pembangunan ceritanya.
Bahkan diantara ketegangan dalam konflik antar kerajaan, ada juga kisah percintaan antara Brama Kumbara dan Dewi Harnum, kemudian ada juga Mantili dan Raden Samba. Apalagi kali ini para artis yang ditunjuk untuk menjadi pemain utama serial ini merupakan artis yang tengah populer.
Tentusaja hal ini menjadi salah satu nilai plus bagi serial Saur Sepuh The Series untuk terus disaksikan oleh para penonton tanah air.