Berita Hari Ini: Polisi Kembangkan Bukti Kivlan Zein Atas Dugaan Makar, Ini Yang Digali !

0
166
Share on Facebook
Tweet on Twitter
Kivlan Zein
Copyright ©tribunnews

Berita Hari Ini: Polisi Kembangkan Bukti Kivlan Zein Atas Dugaan Makar, Ini Yang Digali !

Lensaremaja.com – Penyidik Ditreskrimum Polda Metro Jaya yang masih terus mendalami kasus dugaan makar yang telah telah dilakukan oleh beberapa aktivis dan tokoh nasional. Salah satunya Kivlan Zein, polisi bahakan melakukan penelusuran barang bukti dalam kegiatan safari di Banten.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, penelurusan barang bukti dari kasus dugaan makar yang dilakukan Kivlan Zein ini, telah memeriksa beberapa saksi yang mengetahui hal tersebut.

“Pemeriksaan saksi di Padang sudah selesai. Yang diperiksa empat orang, terkait kegiatan safari yang dilakukan oleh tersangka (Kivlan Zein) di Banten,” ujar Argo saat dikonfirmasi di Jakarta, Senin (16/1/2017).

Akan tetapi Argo masih bungkap soal kegiatan di Banten tersebut. Pihaknya juga masih enggan mengatakan hubungan antara kegiatan yang ada di Banten tersebut dengan kasus dugaan makar yang dilakukan para aktivis dan tokoh nasional.

Yang pasti, empat saksi yang diperiksa tersebut adalah pemilik kendaraan yang mengankut massa  untuk mengarah ke Banten. Juga termasuk panitia yang mengetahui adanya kegiatan safari itu di provinsi jawara tersebut.

kabid-humas-polda-metro-jaya-kombes-raden-prabowo-argo-yuwono
Copyright ©poskotanews

“Ada yang punya bus, ada yang panitia menggerakkan, kan ada semua, koordinator, yang punya bus kan nggak cuma satu, tapi ada dua,” paparnya.

Sebelumnya, pihak penyidik Ditreskrimum Polda Metro Jaya yang harus ‘jemput bola’ dengan tujuan membuat terang kasus makar ini. Sehingga dengan ini, beberapa penyidik telah diterbangkan ke Padang, Sumatra Barat untuk melakukan pemeriksaan beberapa saksi yang mengetahui adanya kasus dugaan makar ini.

Pihaknya membantah jika pemeriksaan tersebut berhubungan dengan aksi Super Damai 212 di Monas, Jakarta Pusat pada 2 Desember 2016 lalu. Argo mengatakan, pemeriksaan tersebut dilakukan terkait dengan Kivlan Zein yang tersangkut kasus dugaan makar.

Selain pemeriksaan kepada beberapa Kivlan Zein, beberapa aktivis dan tokoh nasional yang sekarang ini juga masih dalam pemeriksaan. Argo mengakui, kalau sekarang ini hanya berkas perkara dari Sri Bintang Pamungkas yang telah diserahkan kepada kejaksaan.

Sedangkan untuk pemberkasan kepada tersangka lainnya dalam kasus dugaan makar, seperti hanya Kivlan Zein ini masih belum tuntas, karena masih ada beberapa saksi yang harus diperiksa untuk dimintai keterangan.

baca juga :

Berita Terkini: Fadli Zon Minta Polisi Hentikan Kasus Makar, Begini Tanggapan Polisi !

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY