Berita Terkini: Mengintip Persiapan Bidakara Jelang Debat Cagub DKI Malam Nanti !
Lensaremaja.com – Debat cagub DKI terakhir atau yang ketiga ini akan kembali digelar di Birawa Hall Hotel Bindakara malam ini. Sehingga beberapa persiapan dilokasi sudah dipersiapkan untuk memastikan debat berjalan dengan lancar.
Terlihat pada panggung yang sudah mulai dipersiapkan dan ditata untuk arena debat cagub DKI malam nanti. Ada ratusan kursi yang sudah dipersiapkan untuk para temu undangan yang juga sudah tertata dengan rapi.
“Kita masih beres-beres untuk persiapan, tinggal finishing kalau kita sih. Kalau dari gedung sih kita udah hampir beres,” kata supervisor Hotel Bidakara, Isman Herdiana.
Dirinya mengatakan kalau tidak ada perubahan yang banyak untuk persiapan dalam debat cagub DKI untuk malam nanti, hampir sama dengan persiapan yang dilakukan pada debat sebelumnya.
Yang berbeda adalah cover dari seat kursi dengan mengambil warna hitam. Hal ini untuk dimaksudkan memberikan suasana yang sedikit lebih berbeda dari debat yang telah dilakukan sebelumnya.
“Cuma untuk kursi dari cover kita berbeda. Kapasitasnya enggak begitu jauh, dari 650 kita lebihkan jadi 730. Ini kursinya mintanya hitam karena dari pihak medianya minta nuansa berbeda,” tuturnya.
Sedangkan kapasitas dari kursi yang sudah tersedia di dalam Birawa Hall ini sebanyak 730 kursi. Sedangkan pembagian ruangan juga akan dilakukan jelang debat cagub DKI malam nanti. Ada 350 kursi untuk KPU dan VIP.
Sedangkan untiuk para pendukung para calon yang telah disediakan masing-masing 100 kursi. Sedangkan dari banyaknya kursi yang telah disediakan ini dalam debat cagub DKI ini sisanya nanti akan diduduki oleh para polwan untuk menjadi jarak antar pendukung pasangan calon.
Sedangkan pada debat cagub DKI yang telah diselenggarakan oleh KPU DKI ini akan diikuti oleh semua pasangan calon dalam Pilkda DKI. Dengan debat yang telah mengusung tema berbeda dari sebelumnya yaitu “ Kependudukan, Perlindungan Anak, Perberdayaan Perempuan, Antinarkoba, Kebijakan kepada Penyandang Disabilitas’.
Dalam debat cagub DKI kali ini KPU DKI yang sudah memastikan memilik presenter Alfito Deannova untuk menjadi moderator. Sedangkan ada enam sekmen yang akan dilakukan untuk berjalannya debat yang akan dilakukan oleh pasangan calon.
baca juga :