Bisa Dipesan, New Nokia 3310 Versi 2017 Dibanderol dengan Harga Rp 650 Ribu!
Lensaremaja.com – Seperti diberitakan sebelumnya, kalau kedatangan Nokia 3310 reborn atau versi baru ke Indonesia kian dekat. Sekarang ini kepada beberapa peminat handphone ini bisa langsung melakukan pemesanan, karena sudah dijual di Indonesia sekarang ini.
BACA JUGA : Resmi Dirilis, Nokia 3310 Reborn Tampil Lebih Menarik dan Modern
Untuk harga yang ditetapkan menacapai Rp 650 ribu. Sekarang ini kedatangan dari ponsel ini sudah mulai dipasarkan oleh salah satu website e-commerce Dino Market. Terlebih untuk pembeliannya juga telah difasilitasi dengan cicilan.
Ada beberapa warna yang dapat dipilih sesuai minat dari para pengguna Nokia 3310 reborn ini, yaitu ada abu-abu, ungu, hitam, kuning, hingga jingga. Sekarang ini, untuk para peminat bisa langsung melakukan pemesanan barang elektronik ini.
Sedangkan untuk pengirimannya akan dilakukan pada tanggal 17 Juli 2017 mendatang. Dari keterangan yang telah diberikan oleh penjualnya, kalau Nokia 3310 ini sudah memiliki garansi dari distributor resmi yang berada di Indonesia selama satu tahun.
Seperti diketahui sebelumnya, kehadiran dari Nokia 3310 ini adalah versi pembaruan dari versi lamanya yang telah tren pada tahun 2000-an. Sama halnya dengan yang lama, handphone ini telah memiliki ketahanan dari baterai yang tinggi, dengan menghadirkan removable battery berkapasitas 1.200mAh.
BACA JUGA : Deretan Bocoran Mengenai Ponsel Nokia 3310 Edisi 2017 yang Mengejutkan!
Tidak hanya itu, ponsel ini juga telah diklaim menawarkan waktu bicara (talk time) hingga dalam kurun waktu 22 hari. Apabila baterai habis, maka pengguna dapat melakukan pengisian dengan menggunakan port USB yang sudah disediakan.
Sedangkan untuk tampilannya, telah disematkan layar berbentuk melengkung berukuran 2,4 inci. Pemilik Nokia HMD Global mengklaim, ponsel ini tetap dapat digunakan dengan baik walau berada di bawah sinar matahari.
Karena telah dihadirkan feature phone, Nokia 3310 ini didukung dengan jaringan 2G pada frekuensi 900/1800MHz. Walau demikian, ponsel tersebut sudah dibekali dengan adanya radio FM, MP3, LED flash, kamera utama 2MP, serta konektivitas Bluetooth.
Yang tidak kalah pentingnya adalah, dalam handphone ini juga ada sebuah permainan yang membuat penggunanya bernostalgia, yaitu game Snake yang juga sudah ada pada handphone sebelumnya.
BACA JUGA : Nokia 3310 Edisi 2017 Hadir Berbekal Layar Berwarna dengan Body Tipis!