Ini Isi Surat Allegra Freya Berlinawan dan Balasan dari Ahok yang Viral di Medsos!
Lensaremaja.com – Anak perempuan bernama Allegra Freya Berlinawan telah mengirimkan sebuah serat kepada Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Anak itu telah memberikan semangat kepada Mantan Bupati Belitung tersebut.
BACA JUGA : Berita Terkini: Ini Alasan Jaksa Agung Belum Cabut Banding Ahok di Pengadilan!
Yang telah membuat bahagia anak berusia 12 tahun ini adalah surat yang telah dikirimkannya sudah mendapatkan balasan dari Ahok. Tak lama setelah itu, balasan surat itupun langsung diunggah di Instagram Wimberlinawan, dan kemudian telah tersebar beberapa media sosial lainnya.
Dalam gambar kedua surat itu, surat yang telah dituliskan oleh Allegra Freya Berlinawan kepada Ahok terlihat menarik. Hal itu karena surat tersebut adalah tulisan tangannya dan gambar lilin serta beberapa kata dari surat tersebut telah diberi warna.
Berikut surat yang dituliskan oleh Allegra Freya Berlinawan:
“Good people are like candle. They burn themselves up to give other light”.
Thank you for answearing my question about the lack of tourist in museum last year when i visited Balaikota nonetheless, thank you for transforming our beloved Jakarta into a better place. I pray for your health, family, and spirit and i hope you and your loved ones can stay strong amids the difficulties.
Jakarta needs more people like you!!
The World
Sincerely,
Allegra Freya Berlinawan.
BACA JUGA : Mengintip Kesibukan Ahok di Penjara, Berolahraga Hingga Rajin Menulis Buku!
Surat itu kemudian mendapat balasan dari Ahok:
“Terima kasih atas suratnya. Semoga kamu tetap semangat untuk mengabdi buat bangsa dan negara. Saya baik-baik di sini.. Tuhan memberkatimu dan keluargamu.
Salam BTP
Ahok”
Terkait dengan keaslian dari surat balasan yang telah diterima anak itu juga telah dibenarkan oleh Fifi Letty Indra, adik Ahok. Dia membenarkan kalau surat itu memang merupakan tulisan yang dilakukan oleh Basuki.
“Iya benar, Pak Ahok yang balas surat. Benar tulisan tangan Pak Ahok” ujar Fifi, Selasa (6/6/2017).
Dia mengatakan, kalau saudaranya tersebut memang kerap kali membalas beberapa surat yang telah diterimanya, ujarnya, surat yang akan dibalaskan adalah kiriman surat yang telah mencantumkan alamat lengkap.
“Buat yang mau kirim surat, biar dibalas cepat, bisa sertakan amplop lengkap dengan alamat mereka,” ucap Fifi.