Ada 19 Ribu Lebih Lowongan CPNS 2017, Tentukan Pilihanmu Sekarang!

    0
    44
    Share on Facebook
    Tweet on Twitter
    CPNS.
    Copyright ©Detik

    Ada 19 Ribu Lebih Lowongan CPNS 2017, Tentukan Pilihanmu Sekarang!

    Lensaremaja.com – Pemerintah sudah melakukan pengumuman formasi CPNS 2017 yang akan ditempatkan di Mahkamah Agung (MA) serta Kementerian Hukum dan HAM (KemenkumHAM). Dalam lowongan CPNS 2017 ini, akan ada 19.210 posisi yang akan dibuka untuk masyarakat.

    BACA JUGA : Ini Syarat dan Cara Pendaftaran Lowongan CPNS 2017 Sipir Kemenkumham!

    Menurut keterangan tertulis dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB), Rabu 12 Juli 2017, proses pendaftaran dan penerimaan dalam Lowongan CPNS 2017 ini akan dilakukan dalam kurun waktu satu bulan.

    Kepada masyarakat yang ingin melakukan pendaftaran dapat melakukannya secara online dan terintegrasi secara online, dengan cara mengakses https://sscn.bkn.go.id yang baru akan dibuka pada 1 Agustus 2017 hingga 31 Agustus 2017 nanti.

    Untuk para pelamar, ada ketentuan dan persyaratan yang harus dipenuhi dalam lowongan CPNS 2017 ini. Salah satunya ada jenjang pendidikan tertentu untuk mengisi pada lowongan baru di instansi yang dibuka.

    Selain itu, pelamar juga tidak diizinkan untuk melakukan pendaftaran dalam dua pilihan jabatan dalam lowongan CPNS 2017 ini. Sehingga dengan itu. Kata Menteri PAN-RB Asman Abnur satu orang pelamar harus mendaftar dalam satu jabatan yang dibuka.

    “Satu orang pelamar hanya bisa mendaftar untuk satu jabatan di satu instansi,” kata Menteri PAN-RB Asman Abnur.

    Ilustrasi Pendaftaran CPNS
    Copyright ©Merdeka.com

    Untuk para pelamar lowongan CPNS 2017 ini, ada puluhan pilihan karir yang dapat dipilih dalam kesempatan ini. Beberapa posisi yang berada di MA dan KemenkumHAM sudah dibuka dengan kuota yang sudah ditentukan.

    BACA JUGA : Ramai Berita Hoax Soal Penerimaan CPNS 2017, Ini Himbauan BKN

    Terkait dengan adanya lowongan CPNS 2017 ini, Asman Abnur meminta kepada masyarakat untuk mewaspadai adanya penipuan dengan menggunakan beberapa modus, yang salah satunya adalah meloloskan menjadi CPNS.

    Beberapa proses seleksi yang akan dijalani  oleh para pelamar yang pertama adalah seleksi administrasi, selanjutnya kepada yang lulus dapat mengikuti seleksi kompetensi dasar (SKD) dengan sistem computer assisted test (CAT). Kemudian ada seleksi kompetensi dasar (SKB) yang sesuai dengan formasi masing-masing.

    Usman mengatakan, kualifikasi pelamar untuk calon hakim ialah sarjana hukum, sarjana hukum Islam, dan sarjana syariah. Sedangkan untuk analisis keimigrasioan ialah sarjana hukum, sosial politik, ekonomi, akuntansi, komunikasi, teknik informatika, teknik komputer, dan bahasa asing.

    Lowongan CPNS
    Copyright ©liputan6.com

    BACA JUGA : Berita Hari Ini: KemenkumHAM Buka 17.526 Lowongan CPNS dan 14.090 untuk Sipir Penjara, Berminat?

    NO COMMENTS

    LEAVE A REPLY