Berita Terkini : Polisi Minta Korban Playboy Di FB Melapor !

0
477
Share on Facebook
Tweet on Twitter
bella oktavia

Berita Terkini : Polisi Minta Korban Playboy Di FB Melapor !

Lensaremaja.com– Hingga saat ini, Aparat Satreskrim Polres Metro Jaya Selatan kini masih terus mendalami kasus pembunuhan wanita yang masih belia yakni bernama Bella Oktaviani. Gadis yang masih berusia 19 tahun ini telah ditemukan tidak bernyawa di Hotel Boutique, Cipullir, Kebayoran Lama. Bella diduga telah dibunuh oleh seorang bernama Fajar Firdaus Persada 23 tahun.

Kepada pihak kepolisian, Fajar mengaku bahwa tidak hanya Bella yang menjadi korban bujuk rayunya. Fajar mengaku sudah ada banyak wanita yang menjadi korbannya. Bahkan karena saking banyaknya, Fajar sampai lupa identitas dari korban-korbannya itu.

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Eko Hadi Santoso menyebutkan bahwa pihaknya kini siap merespon aduan masyarakat yang telah menjadi korban Fajar ini. Tidak menutup kemungkinan juga apabila banyak korban yang melapor maka hukuman yang akan diterima oleh Fajar akan semakin berat.

bella oktavia

Eka mengatakan “Makanya itu peran media untuk menyebarkan (pemberitaan). Kalau ada korban yang melapor ya tentu kita terima, dan akan kita dalami sesuai TKP-nya‎,”.

Berdasarkan pengakuan yang dibuat oleh Fajar, ada lima wanita yang sudah menjadi korban bujuk rayunya. Korban tersebut juga dia kenal melalui media sosial Fb. Stelah Fajar bertemuan atau yang disebut dengan kopi darat, dirinya pun melancarkan aksinya tersebut dengan berbagai macam bujuk rayu.

Korban pertama adalah bernama Dedeh Yuliani. Pada saat itu korban sempat diajak untuk menginap di sebuah hotel yang berada di kawasan Puncak Bogor sekitar tiga bulan yang lalu. di dalam pertemuan tersebut, fajar juga berhasil untuk merebut kesucian korban.

Yang mengejutkan lagi adalah ketika Fajar Check In di Hotel Sentra Boutique bersama Bella, dirinya menggunakan KTP dari Dedeh yang telah berhasil dia curi. Namun Dedeh sendiri hingga saat ini masih belum melaporkan hal itu ke pihak polisi.

Fajar selalu mengincar korban wanita muda di media sosial. Dirinya kerap melayangkan rayuan ke banyak wanita.

baca juga :

Berita Hari Ini : Bus Anti Macet Di China ‘Ngangkang’ Hanyalah Hoax ?

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY