Inilah 3 Budaya Indonesia Yang Ikut Tampil Dalam Video Band Coldplay Dalam Lagu Amazing Day !

    0
    149
    Share on Facebook
    Tweet on Twitter
    Coldplay
    copyright©Bbc

    Inilah 3 Budaya Indonesia Yang Ikut Tampil Dalam Video Band Coldplay Dalam Lagu Amazing Day !

    Lensaremaja.com – Band Coldplay yang telah merilis sebuah proyek dengan tajuk ‘Amazing Day’. Dalam video klib yang telah di ciptakannya tersebut ternyata terdapat tiga kebudayaan atau kesenian dari Indonesia yang telah ditampilkannya.

    Kesenian tradisional yang telah ditampilkan pada album ‘Amazing Day’ ini, yaitu tari Saman, tari Topeng, dan wanita berbalut pakaian khas adat Bali. Video dari proyek barunya ini juga telah diunggah di Coldplay Official.

    Dalam video yang memiliki durasi 4 menit 41 detik tersebut memperlihatkan punggawa dari band papan atas asal inggris tersebut, dan juga telah ditambah dengan beberapa kelompok penari Saman dengan menggunakan kostum yang berwarna merah hijau.

    Tidak hanaya itu, penampilan kedua dari kesenian asal Indonesia yang telah ditampilkan dalam proyek ‘Amazing Day’ ini adalah Tari Topeng. Terlihat dalam video pemeran yang memainkan kesenian tradisional Indonesia ini dilakukan oleh dia orang yang sedang menari diatas panggung.

    Sedangkan untuk yang ketiga, berasal dari kesenian Bali, dalam proyek ‘Amanzing Day’ ini terlihat ada dua orang wanita yang sedang mengenakan pakaian adat khas Bali, mereka yang terlihat sedang menari.

    Tari Topeng
    copyright©Coldplay Official

    Band yang dihuni oleh Chris Martin, Jonny Buckland, Guy Berryman, dan Will Champion mengatakan, kalau beberapa video yang telah dalam proyek ‘Amazing Day’ ini, adalah video yang telah dikirim dari beberapa fansnya diseluruh dunia.

    Dan mereka juga telah minta kepada band ini untuk menampilkan video kirimannya dalam proyek ‘Amazing Day’ yang telah rilis kali ini. Sehingga telah diambil tiga kesenian dari Indonesia dalam proyek tersebut.

    Tayangan dari kebudayaan Indonesia dalam video klib yang telah dibuat oleh Coldplay ini mendapatkan respon banyak dari netizen. Bahkan Menteri Pariwisata Arief Yahya juga telah memberikan apresiasi dengan adanya hal ini.

    Diawal video Amazing Day tersebut pada awalnya memperlihatkan keceriaan dari beberapa orang, dan telah menunjukkan beberapa tempat yang indah yang ada di beberapa negara, karena video tersebut adalah kiriman dari para fansnya diseluruh dunia yang dijadikan satu dalam proyeknya kali ini

    baca juga : Unggah Video di FB Bisa Dapatkan Uang Lho !

    NO COMMENTS

    LEAVE A REPLY