Inilah 7 Fakta Menarik Ezra Walian Sebelum Resmi Membela Timnas Indonesia yang Wajib Kamu Ketahui!
Lensaremaja.com – Ezra Walian, striker Ajax Amsterdam U-21 ini tak lama lagi akan menjadi Warga Negara Indonesia karena PSSI telah menyelesaikan proses naturalisasinya. Sebelumnya pesepak bola tampan ini sempat dipanggil untuk memperkuat Timnas U-17 Belanda.
Nama Ezra Walian belakangan ini memang sedang menjadi perbincangan hangat, hal ini karena keinginnanya untuk membela Timnas Indonesia. Keinginannya ini akhirnya direspon baik dan dibantu oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nawawi.
Ia mengusahakan proses naturalisasi Ezra Walian setelah itu proses berlanjut ke Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM). Saat ini proses naturalisasinya telah usai sehingga tinggal menunggu waktu dia akan resmi menjadi WNI dan bisa membela Timnas Indonesia dalam bertanding.
Dikutip dari Liputan 6, Iwan Budianto selaku Wakil Ketua Umum PSSI mengatakan ‘Proses naturalisasi Ezra Walian baru saja beres. Yang terakhir baru Ezra,’. Setelah menjadi WNI, Ezra diharapkan bisa menjadi bagian dari Timnas Indonesia U-23 dan ikut bertanding dalam SEA Games 2017 pada Agustus mendatang.
Selain berita tentang naturalisasinya, kami akan membahas mengenai tujuh fakta menarik Ezra Walian yang perlu kamu tahu. Pertama, Ezra adalah pria kelahiran Belanda pada 22 Oktober 1997, jadi saat ini usianya baru saja menginjak 19 tahun pada bulan Oktober 2016 lalu.
Ia merupakan putra dari Glenn Walian, seorang yang dulunya berkewarga negaraan Indonesia yang tinggal di Manado dan ibunya bernama Linda Bos, wanita berdarah Belanda. Kedua, nama pesepak bola tampan ini mencuat usai mengaku tertarik untuk membela Timnas Indonesia dan mengunggah foto dukungan tersebut di akun media sosialnya saat Timnas Indonesia tampil di final Piala AFF 2016.
Ketiga, Ezra pernah bertemu dengan Ketua Umum PSSI pada akhir 2016 di Lapangan Atang Soetrisno, Cijantung dimana saat itu dirinya sedang berlibur di Manando. Ke empat, musim ini dia memperkuat tim U-21 Ajax yang bermain di Eerste Divisie atau Divisi 2 Liga Belanda.
Ezra bermain dalam 7 dari 19 laga di Ajax Amsterdam U-21 dan hanya sekali bermain dalam durasi 90 menit, dalam 7 laga itu dia belum menciptakan gol dan hanya menyumbang assist. Kelima, Ezra dinilai sebagai pemain berbakat besa setelah sempat mencetak 5 gol meski hanya bermain dalam durasi 40 menit di pertandingan Piala Eropa U-17 melawan San Marino.
Keenam, Menpora Imam Nahrawi akhirnya melayangkan surat naturalisasi untuk Ezra kepada Kementrian Hukum dan HAM pada 4 Januari 2017. Dan fakta yang tekahir, seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa PSSI telah menuntaskan proses tersebut namun ia belum bisa menjadi anggota di Timnas Indonesia.
baca JUGA Oon Dimakamkan Hari Ini, Personel Project Pop Dipastikan Tak Bisa Hadir!