Cara Makeup Natural

lensaremaja.com – Tentunya, kalian para cewek tetap ingin terlihat cantik dimana saja dan kapan saja kan? Karena penampilan yang baik akan membuat diri sendiri lebih percaya diri. Buat kamu yang ingin selalu tampil cantik tapi tetap terlihat natural, ada beberapa tips makeup natural sesuai warna kulit, seperti dibawah ini:

  1. Foundation

Pastikan wajah kamu sudah bersih dari debu dan kotoran ya Girls, poleskan foundation sebagai dasar untuk makeup. Foundation berguna untuk meratakan warna wajah dan mengurangi noda-noda pada wajah. Pilih foundation sesuai warna kulit.

 

  1. Bedak Padat

Jika kamu berkulit putih maka pilih warna bedak yang terang, untuk kulit berwarna cokelat kehitaman maka pilih bedak yang lebih gelap. Intinya, pilih warna bedak yang sesuai dengan warna kulit kamu ya..agar tetap natural. Poleskan bedak dengan ringan menggunakan spons bedak secara merata agar kulitmu tertutup sempurna namun tetap terlihat ringan alami.

 

  1. Eyeshadow

Berikan warna cantik pada kelopak mata kamu dengan warna terang (contoh:pink) untuk kulit kamu yang putih, atau warna emas/cokelat, hijau tua dan biru tua untuk kamu yang berkulit kuning langsat atau cokelat  agar kulit terlihat bercahaya dan segar . Poleskan dari bagian dalam hingga keluar secara perlahan untuk mendapatkan volume warna yang sesuai.

 

  1. Eye brow

Agar mata terlihat lebih hidup, kamu dapat memakainya dengan menekan pelan-pelan dari bagian ujung dalam alis hingga ke bagian luar dari batas alis.

 

  1. Eyeliner

Untuk kamu yang baru pertama kali menggunakan eyeliner sebaiknya gunakan yang berjenis pensil agar dapat memakainya dengan mudah. Kamu bisa menggunakan eyeliner cair jika kamu sudah terbiasa berlatih dengan eyeliner pensil. Bentuk kelopak mata kamu agar semakin indah dengan cara tarik eyeliner dari ujung mata bagian dalam hingga keluar. Pilih warna coklat atau abu-abu agar terlihat natural, atau hitam agar mata terlihat lebih besar dan indah.

 

  1. Mascara

Sebelum menggunakan mascara sebaiknya jepit bulu mata dengan alat penjepit agar mudah dipoles. Percantik bulu mata dengan cairan mascara dengan menggunakan ujung sikatnya, cukup sekali poles agar tetap terlihat natural. Kemudian sisir dengan sikatnya ke arah atas agar merata hingga mata terlihat lentik alami.

 

  1. Blush On

Beri polesan ringan blush on di tulang pipi dengan warna pink untuk kulitmu yang cerah atau gunakan warna lebih gelap untuk kulit kuning langsat. Gunakan dari arah telinga hingga tulang pipi. Blush On berfungsi untuk membuat wajah terlihat lebih merona segar  dan membuat wajah terlihat lebih tirus.

 

  1. Lip Gloss dan Lipstik

Poleskan lip gloss agar bibirmu tetap lembab dan lebih cantik. Pilih warna muda agar terlihat natural. Pakailah lipstik dengan warna natural atau satu tingkat di atas warna bibir. Untuk kulit putih dan kuning langsat dapat menggunakan lipstik warna cerah, seperti pink dan oranye. Sedangkan bagi yang memiliki kulit sedikit gelap lebih cocok memakai lipstik berwarna coklat muda atau oranye.

 

Selamat mencoba, Cantik !

Tuliskan Komentar Anda Mengenai Cara Makeup Natural