Cara Membuat Brownies Coklat Kukus

29 views

brownies coklat kukusLensaremaja.com - Siapa nih diantara kalian yang suka banget sama coklat? Mungkin hampir semua orang menyukai coklat. Baik orang tua, guru, teman, kakak, adek, tak terkecuali pacar pun mereka menyukai coklat. Coklat yang sangat populer dan banyak diminati inilah yang menjadikan alasan saya untuk membagikan sebuah resep yang berbahan dasar coklat. Resep kali ini adalah Cara Membuat Brownies Coklat.

Bagi kalian yang masih kesulitan menggunakan oven, jangan khawatir yah karena resep ini menggunakan kukusan.  Sehingga resep ini  sangat cocok dipraktekan bagi kamu yang baru belajar masak. Selain ekonomis, resep ini sangat praktis dan mudah dibuat.  Yang lebih wow lagi, ternyata Brownis coklat ini memiliki kadar lemak yang lebih rendah dibandingkan brownies bakar loh. Wiihh, asik kan.. Langsung aja ini dia resepnya:

CARA MEMBUAT BROWNIES KUKUS COKLAT

Bahan-bahannya:

  • 50 gram dark cooking chocolate (potong menjadi bagian kecil)
  • 50 gram coklat bubuk
  • 50 gram tepung terigu protein sedang
  • 120 gram margarin
  • 230 gram gula pasir
  • 4 butir putih telur
  • 8 butir kuning telur
  • 1/2 sdt baking powder
  • 40 gram meises coklat

Langkah - langkah:

  1. Siapkan peralatan dan bahan-bahan
  2. Masukkan telur dan gula, lalu aduk  dengan mixer selama 10 menit sampai mengembang.
  3. Tambahkan tepung terigu, coklat bubuk dan baking powder sambil diayak. Aduk sampai adonan merata.
  4. Lalu cairkan margarin dan dark cooking chocolate. Aduk sampai mencair dan merata.
  5. Setelah mencair, tuangkan ke dalam adonan.
  6. Aduk kembali, kemudian bagi adonan menjadi 2 bagian.
  7. Siapkan loyang berukuran 24x10x7 cm yang sebelumnya sudah dialasi dengan kertas minyak dan mentega. Tuang adonan 1 ke dalamnya.
  8. Kukus adonan dalam waktu 10 menit dengan menggunakan api sedang.
  9. Buka kukusan, dan taburkan meises di atasnya.
  10. Tuangkan adonan 2 diatas taburan meises
  11. Lalu kukus kembali selama 15 menit hingga brownies lapis coklat menjadi matang

Setelah matang, kamu bisa menyajikannya diatas piring. Lalu kamu juga bisa  mengoleskan mentega diatas brownies yang telah matang. Kemudian beri taburan keju, meses, ataupun kacang almond diatasnya sesuai selera, atau tambahkan cherry untuk mempercantik tampilan. Brownies Kukus Coklat pun siap dihidangkan. Selamat mencoba.

Leave a reply "Cara Membuat Brownies Coklat Kukus"

Author: 
author